Jangan bilang tidak pernah, pasti setiap dari kita pernah mengalaminya. Misalnya tiba-tiba kita butuh sekali Hp ketika akan berpergian, tapi hp tidak berada lagi di kantung celana, raut muka berubah menjadi pucat, suasana hati langsung berubah panik mengingat kembali memori silam dimana hp terakhir di letakkan. Sudah mengingat dan mengulang apa saja yang kita lakukan sebelumnya, namun hp tidak juga ditemukan. Disaat sudah pasrah mencari hp dan berniat pergi tanpa hp, tiba-tiba teman datang dan memberikan hp itu kepada kita, dan akhirnya kita tersadar bahwa dia meminjam hp kita untuk browsing sebelumnya.
Nah berikut ini ada beberapa gambar benda yang seringkali hampir mustahil ditemukan saat dibutuhkan, tapi tiba-tiba muncul disaat kita sudah lupa dan tidak memerlukannya lagi. Benda apa sajakah itu? Mungkin pernah terjadi kepada anda?
